Kumpulan Informasi dan Berbagi Pengalaman Tentang Olahraga Catur dan Hobi Lainnya

Sunday 7 November 2021

Pembukaan Catur Sicilia Defence Variation Richter-Rauzer

 Pembukaan catur yang begitu populer dan banyak digunakan yaitu pertahanan sisilia, karena kepopuleran nya banyak sekali variasi dari pertahanan sisilia, salah satu variasi yang ingin saya bahas disini ialah variasi Richter-Rauzer. Pertahanan sisilia variasi ricther rauzer ini pun sering saya temui ketika masih aktiv bertanding di turnamen-turnamen tingkat nasional maupun Internasional. Jika kita belum mengenal dengan variasi sisilia ini, maka kita akan kesulitan untuk menghadapi nya. Oleh karena itu mengenal dan memahami pertahanan sicilia variasi ini sangat diperlukan bagi sahabat untuk menambah referensi pembukaan catur agar tidak kesulitan ketika menghadapi lawan yang menggunakan model pertahanan seperti Richter-Rauzer.  

Sahabat yang ingin mengenal dan memahami pembukaan catur sisilia variasi ini perlu melakukan latihan praktek, artinya ketika sahabat membaca notasi catur yang akan saya bagikan dibawah ini sahabat harus mempraktekan nya di peralatan catur yang sudah sahabat sediakan, dengan latihan praktek seperti ini diharapkan akan lebih mudah memahami nya daripada hanya menonton orang yang mempraktekan atau hanya sekedar membaca notasi nya saja. Karena berdasarkan pengalaman saya, ketika kita belajar sambil mempraktekan langkah yang diarahkan oleh notasi catur ke papan catur, maka kita akan melihat bangunan bidak-bidak catur tersebut secara langsung dan bisa segera kita analisa sendiri atau analisa bersama rekan anda jika terdapat kemungkinan langkah yang bisa menjadi ancaman atau kemungkinan langkah selanjutnya yang lebih baik jika lawan menyimpang dari teori. Model belajar seperti ini menurut saya jauh lebih efektif daripada hanya menonton atau hanya menghafal notasi catur nya.

Latihan Praktek Pembukaan Catur Sicilia Defence Variasi Richter Rauzer

Sahabat yang ingin latihan praktek saya ingatkan kembali untuk menyediakan peralatan catur nya sebelum membaca notasi catur dibawah ini. Tetapi bagi sahabat yang belum memahami bagiamana caranya membaca notasi catur, sebaiknya sahabat membaca artikel saya sebelumnya dengan cara Klik Disini. Setelah sahabat selesai mempersiapkan itu semua, maka langsung saja kita membaca notasi catur dibawah ini sambil mempraktekan nya diperalatan catur sahabat yang sudah disediakan tadi.

Notasi Catur Pertahanan Sisilia Variasi Richter Rauzer :

1.e4 c5 2.Nf3 Nc6 3.d4 cxd4 4.Nxd4 Nf6 5.Nc3 d6 6.Bg5

Sahabat yang sudah selesai membaca notasi catur nya sambil mempraktekan nya diperalatan catur silahkan memperhatikan gambar dibawah ini. Jika letak buah catur nya sudah sesuai dengan gambar dibawah, maka sahabat telah benar membaca notasi nya.

Sicilian Defense : Richter-Rauzer Variation
 
Posisi catur diatas merupakan sisilia variasi richter-rauzer, dimana pemain putih melangkahkan Gajah nya ke petak g5 dengan tujuan melakukan perkembangan perwira sekaligus melancarkan serangan tidak langsung. Mengembangkan perwira gajah disayap mentri menandakan putih akan bermain secara agresif diwilayah sayap raja lawan dan akan mengamankan raja putih dengan cara rokade panjang. Jika hitam berupaya mengancam dengan langkah pion h6 ke perwira gajah putih yang berada di petak g5, maka upaya putih untuk melancarkan serangan disayap raja akan semakin terbuka. Oleh karena itu jarang sekali pemain hitam akan mengancam perwira gajah putih di petak g5. Biasanya pemain hitam akan membiarkan perwira gajah putih tersebut dan memilih untuk melangkahkan pion e6.

Berikut itu merupakan sedikit penjelasan mengapa putih mendahulukan perkembangan perwira gajah disayap mentri dan melangkahkan nya ke petak g5, selanjutnya silahkan sahabat meneruskan membaca notasi catur dibawah ini sambil mem-praktekan diperalan catur sahabat.

Notasi Catur Lanjutan Sicilia Ricter-Rauzer :

6. ... e6 7.Qd2 Be7 8.0-0-0 0-0 9.Nb3 a5 10.a4 d5 11.Bb5 Nb4 12.e5 Nd7 13.Bxe7 Qxe7 14.f4 b6 15.h4 Nc5 16.Nd4

Selanjutnya silahkan perhatikan gambar dibawah ini untuk memastikan posisi catur nya sudah sesuai dengan notasi catur nya.

Sicilian Defense : Richter-Rauzer


Sahabat ketika membaca dan mempraktekan notasi nya diperalatan catur tentu akan memperhatikan sejak langkah ke-6 pemain hitam begitu aktiv menyerang sayap mentri lawan. Serangan hitam itu dilakukan karena pemain hitam sudah sadar sejak awal bahwa ketika pemain putih melangkahkan Perwira Gajah nya dipetak g5 (6.Bg5), maka akan ada serangan selanjutnya yang akan dilakukan oleh pemain putih disayap raja lawan. Oleh karena itu pemain hitam mengambil inisiatif terlebih dahulu untuk melakukan serangan disayap mentri pemain putih.

Serangan yang dilakukan oleh pemain hitam disayap mentri ternyata dapat dengan mudah diantisipasi oleh pemain putih. sehingga jika kita perhatikan gambar diatas (gambar setelah langkah ke-16), maka serangan hitam yang dilakukan sejak awal sudah terhenti dan tidak ada perwira hitam yang memberikan ancaman yang berarti, bahkan ruang gerak hitam disayap mentri itu sangat sempit sekali. Oleh Karena itu sekarang saatnya pemain putih yang akan mengambil serangan disayap raja hitam. Apakah serangan pemain putih disayap raja lawan akan efektif?, itu semua tergantung sahabat yang akan meneruskan langkahnya, pembukaan catur hanya menuntun sahabat sampai disini.

Pembukaan catur Sisilia Richter-Rauzer diatas akan memberikan gambaran atau bahkan pengetahuan untuk sahabat pembaca. Namun ketika sahabat bermain di pertandingan catur dan menemukan lawan yang menggunakan pembukaan catur ini, maka belum tentu langkah nya semua sama seperti notasi catur yang berada diatas. karena itulah sahabat insan catur harus memperdalam pengetahuan pembukaan catur Sisilia Richter-Rauzer ini dengan cara sebagai berikut : Pertama sahabat bisa melakukan latih tanding dengan rekan anda menggunakan pembukaan ini dengan cara langkah ke-1 hingga langkah ke-6 wajib sahabat dan rekan gunakan sesuai notasi, lalu langkah selanjutnya bebas sesuai dengan kempuan analisa sahabat dan rekan masing-masing. Kedua, sahabat pembaca bisa menganalisa kemungkinan langkah selanjutnya setelah langkah ke-6 bersama pelatih, rekan catur, ataupun dengan engine catur. Ketiga, Jika pada langkah ke-9 hitam tidak melangkahkan pion nya ke petak a5, namun pemain hitam melangkahkan 9. ... Qb6. maka apa respon pemain putih? langsung melakukan serangan disayap raja lawan? atau mempersiapkan bangunan serangan nya terlebih dahulu?. hal ini akan menarik dianalisa bersama rekan atau pelatih anda.

Semoga Bermanfaat.

GENS UNA SUMUS


Share:

0 komentar:

Post a Comment

msatibi94.blogspot.com

Powered by Blogger.

Cari